5 Kota yang Diduga Sebagai Kota Atlantis yang Hilang

Kota Atlantis – Hai, sobat. Berjumpa lagi, nih! Semoga keadaan sobat tetap sehat selalu ya

Pernahkah sobat menonton film Aquaman? Kalau sudah, tentu Sobat tidak asing lagi dengan ‘Atlantis’. Atlantis adalah sebuah kerajaan di masa lalu yang tenggelam ke dasar laut. Padahal, kerajaan ini tergolong makmur, sob! Teknologinya maju, sumber daya alamnya juga melimpah ruah.

Kerjaan Atlantis pertama kali disebutkan oleh Plato di dua bukunya yang berjudul Critias dan Timaeus pada tahun 360 sebelum masehi. Plato menuliskan jika Atlantis tenggelam dalam satu malam pada tahun 9.000 sebelum masehi.

Meskipun dianggap sebagai legenda yang belum pasti kebenarannya, sebagian orang percaya jika benar-benar ada. Bahkan mereka memprediksi daerah-daerah yang kemungkinan besar menjadi tempat kerjaan yang hilang itu.

Penasaran kan? Yuk kita simak ulasannya!

1. Selat Gibraltar

5 Kota yang Diduga Sebagai Kota Atlantis yang Hilang
source : intisari online

Selat Gibraltar merupakan selat yang memisahkan Laut Tengah dan Samudera Atlantik. Namanya diambil dari nama Arab “Jebel Tariq” atau yang diartikan sebagai gunung Tariq, merujuk pada jenderal muslim Tariq bin Ziyad yang menaklukkan Spanyol pada tahun 711.

Selat ini termasuk stragis karena dilewati kapal-kapal besar yang berlayar dari Atlantik ke Mediterania dan sebaliknya. Banyak juga orang-orang yang berlayar dari Eropa ke Afrika melalui selat Gibraltar.

Menurut Plato, Atlantis berada di “Pillar of Hercules” atau sebutan kuno untuk sebuah daerah di dekat Selat Gibraltar. Sejumlah peneliti asal Amerika Serikat (AS) bahkan mengklaim telah menemukan Atlantis di daerah itu.

Mereka menggunakan teknologi bawah air, peta digital, serta radar bawah tanah dan saat ini sedang berencana meneliti formasi geologi dan juga artefak-artefak yang sudah ditemukan sebelumnya.

2. Kepulauan Bahama

5 Kota yang Diduga Sebagai Kota Atlantis yang Hilang

Bahama merupakan negara dengan lebih dari 700 pulau yang berada di kawasan Karibia, Florida, Amerika Serikat. Negara ini terkenal karena memiliki pesona alam yang indah dan mengagumkan.

Nama Bahamas sendiri diambil dari Bahasa Spanyol ‘baja mar’ atau diartikan sebagai “air laut dangkal”. Sebagian orang percaya jika Atlantis terletak jauh di daerah Yunani Kuno.

Mereka meyakini jika formasi batuan Bernama Bimimi Road di laut Bahama adalah jalan kuno penghubung ke Atlantis. Batuan itu ditemukan oleh penyelam bernama Manson Valentine pada tahun 60-an.

Batuan ini unik karena bentuknya menyerupai batu kuno dan menurut penelitian dipercaya berasal dari abad 10.000 sebelum masehi.

3. Santorini

5 Kota yang Diduga Sebagai Kota Atlantis yang Hilang

Sama seperti Bahama, Santorini juga merupakan destinasi wisata yang cukup populer, terutama di antara pecinta wisata Eropa.

Santorini disebut juga sebagai pulau paling romantis karena memiliki pasir pantai dengan tiga warna yang indah, yaitu putih, merah, serta bebatuan hitam. Pulau ini merupakan salah satu pulau dari gugusan kepulauan Cyclades.

Dengan luas wilayah sebesar 73 km persegi dan populasi 13.600 jiwa. Selain dikenal karena wisatanya, Santorini juga mempunyai beberapa situs bersejarah dan pernah jadi pusat peradaban yang penting.

Salah satu teori tentang Atlantis menyebutkan bahwa ia berada di pulau Yunani Kuno bernama Thera. Daerah itu sekarang berubah nama menjadi Santorini.

Hal ini menjadi logis karena pada 3.600 tahun lalu, terjadi letusan gunung berapi besar yang menyebabkan sebagian wilayahnya hilang. Ahli geologi juga menyebutkan jika topografi Santorini sesuai dengan apa yang disebutkan Plato dalam bukunya.

4. Pulau Irlandia

Pulau Irlandia

Pulau  Irlandia merupakan sebuah pulau di dataran Eropa yang berbatasan langsung dengan Samudra Atlantik dan Laut Irlandia. Terdapat 2 bagian utama dalam pulau ini, yaitu Republik Irlandia dan Irlandia Utama. Pulau ini mempunyai panjang 450 km serta luas 260 km.

Menurut Ulf Erlingsson, salah seorang ahli geografi asal Swedia menyatakan bahwa Atlantis yang disebutkan Plato berada di Irlandia. Hal ini disebabkan karena daerah itu mempunyai lebar, panjang, serta struktur daratan yang mirip dengan Atlantis di buku Plato.

Tidak hanya itu, dari 50 pulau terbesar, Irlandia merupakan satu-satunya daerah yang cocok dengan deskripsi Plato.

5. Indonesia

Pulau di Indonesia

Negara kita tercinta juga tak luput dari pencarian Atlantis yang hilang. Bahkan, seorang peneliti bernama Dhani Irwanto menyebutkan jika terdapat 60 bukti tentang Atlantis di Laut Jawa. Wah, banyak sekali ya Sob!

Secara lebih spesifik, Dhani menyebutkan jika Pulau Bawean yang terletak di Jawa Timur dinilai sebagai perwujudan Atlantis.

Beberapa buktinya adalah, adanya kecocokan antara deskripsi Plato tentang Atlantis, yaitu memiliki dua musim serta cenderung hangat setiap tahun. Hal ini sangat cocok dengan iklim di Pulau Bawean yang juga hangat sepanjang tahun.

Bukti lain yaitu, Atlantis memiliki empat saluran air utama yang mengelilingi dataran. Lalu ada pula saluran yang berfungsi sebagai jalur transportasi antara sungai dan juga saluran irigasi, sesuai dengan yang ditemukan Dhani di sekitar Pulau Bawean.

Selain itu di pulau itu juga terdapat batu berwarna hitam, putih, dan merah sebagaimana yang dikisahkan Plato dalam bukunya.

Kesimpulan

Perjalanan menguak misteri Kota Atlantis masih jauh dari kata selesai. Ada yang semakin yakin Atlantis itu benar-benar ada tapi ada juga yang menyangsikan kebenarannya.

Jangan lupa terus ikuti informasi menarik lainnya di Bicara Indonesia, ya. Jangan sampai ketinggalan! Sampai berjumpa di pembahasan seru selanjutnya!

Sumber :

  • Selat Gibraltar – Wikipedia
  • 6 Kota Tenggelam yang Dianggap Mitos Ini Ternyata Benar-benar Ada – Tribun News
  • Atlantis, Kota yang Tenggelam dan Hilang ke Laut dalam Waktu Satu Malam – Bobo Grid
  • 5 Tempat yang Diduga Benua Atlantis, Ada Indonesia! – Detik